Pengolahan Limbah Rumah tangga dengan Biority

Bagi masyarakat pada umumnya, limbah rumah tangga menjadi suatu yang sulit terpecahkan masalahnya. Limbah rumah tangga yang berlebih dapat memberikan dampak berbagai penyakit bagi lingkungan yang ada di sekitar. Semakin padatnya pembangunan yang ada di perkotaan memberikan dampak bagi berlebihnya limbah domestik dari setiap rumah tangga. Pengaruh pada limbah domestik yang berlebih bisa berdampak negatif terhadap kualitas badan air yang memberikan kontaminsi pada airnya. Tingkat kontaminasi limbah domestik terhadap sumber air sangat tinggi berkisar antara 70-80%.  Hal ini tentunya tidak baik bagi ketersediaan sumber air yang ada untuk kita pergunakan sehari-hari. Untuk memastikan kalau air limbah domestik tidak memenuhi persyaratan, perlu dilakukan pengolahan air limbah terlebih dahulu sebelum dibuang ke badan air. Untuk itu ada terobosan terbaru dalam pengelolaan air limbah domestik rumah tangga dengan adanya Biority. Apa sich itu Biority ? Biority merupakan kepanjangan dari Biologichally Purity dimana pengelolaan limbah domestik yang sistem tanki septicnya terdapat terdapat media kontak technocell yang berfungsi sebagai tempat berkembangnya mikroorganisme yang berfungsi menguraikan limbah tersebut sebelum sampai ke badan air.

Dalam Biority mikrozorganisme memiliki peran yang sangat penting dalam menguraikan tinja atau limbah domestik sehingga tangki atau ruang untuk menampung lumpur menjadi tidak lekas penuh. Hal ini memungkinkan kita dalam menggunakan tangki septic tersebut lebih lama. Dari sini kita dapat keuntungan tidak perlu lagi kita melakukan penyedotan limbah secara berkala karena tangki septic tidak mudah penuh. Dan yang paling penting kita bisa lebih menghemat ruang. Biority boleh dikatakan sangat ramah lingkungan. Karena bisa membantu mengurangi resiko pencemaran yang terjadi pada tanah dan sumber air. Biority sangat cocok untuk dikembangkan di lingkungan perkotaan. Lingkungan perkotaan yang terlalu padat sering kali menjadi faktor dalam menjadikan lingkungan semakin kumuh dan pengelolaan limbah domestik sering terabaikan. Untuk itu pengelolaan limbah domestik dengan biority menjadi solusi. Ketersediaan ruang yang minimum di perkotaan padat menjadi peluang bagi biority masuk sebagai solusi bagi pengelolaan limbah domestik.

Pelatihan Keselamatan dan Keamanan kerja bagi Pagawai Laboratorium

Keselamatan dan keamanan kerja disuatu laboratorium merupakan suatu keharusan yang harus diterapkan dengan baik. Sangat riskan memang jika standar K3 tidak diindahkan dengan baik pada sebuah industri apalagi kaitannya dengan bahan kimia. Tidak menutup kemunginan dalam suatu lab terjadi suatu kecelakaan kerja yang ditimbulkan karena kecerobohan oknum laborat dan bisa juga karena standar K3 bagi karyawan laborat yang tidak dijalankan dengan baik. Untuk bersinggungan dengan bahan kimia memang perlu dibutuhkan orang-orang yang memang paham akan sifat dan reaksi yang bisa timbul dalam proses uji suatu bahan kimia. Terlebih jika bahan kimia yang menjadi penelitian kita merupakan suatu bahan yang bisa digolongkan berbahaya, tenaga laborat harus bisa menjaga diri seaman mungkin ketika bersinggungan baik secara langsung maupun tidak langsung.  Oleh karenanya tenaga laborat perlu mengetahui dengan baik mengenai standar operasional sebagai tenaga laborat agar standar K3 bisa berjalan dengan baik. Untuk lebih paham akan standar K3 perlu pelatihan bagi tenaga laborat.

Pelatihan bagi karyawan suatu laboratorium mengenai standar K3 harus memberi dampak yang positif bagi seluruh yang terkait dengan laboratorium tersebut. Tenaga laborat dilatih untuk membuat suatu perencanaan yang matang dalam melakukan observasi yang akan dilakukan. Dan yang tidak kalah penting tenaga laborat perlu diberi tahu berbagai potensi berbahaya yang bisa ditimbulkan dari proses observasi. Pelatihan juga mengarahkan agar tenaga laborat bisa menjaga diri untuk tidak bersinggungan secara langsung dengan bahan kimia yang diprediksi berbahaya. Kita bisa menggunakan berbagai alat keamanan yang menjamin keselamatan kita. Pelatihan juga melatih mereka untuk menanamkan rasa mawas diri ketika bekerja dengan suatu bahan yang berbahaya. Dalam pelatihan tenaga laborat juga diajarkan bagaimana  menanggulangi kegawatdaruratan yang terjadi jika dalam suatu laborat terjadi suatu kecelakaan. Tenaga laborat harus paham letak dari alat-alat yang biasa digunakan dalam kondisi darurat. Jika standar operasional sudah bisa diterapkan dengan baik oleh tenaga laborat maka kerja akan semakin terjamin keamanannya.

Mutu air minum isi ulang yang meragukan

Air mempunyai manfaat sebagai materi esensial bagi kehidupan. Di dunia ini kita selalu memerlukan air untuk memenuhi kebutuhan kita. Berdasarkan riset yang dilakukan Depkes pada tahun 1994  rata-rata keperluan air diperlukan dalam sehari perkapita berkisar sekitar 60 liter. Separuhnya merupakan untuk keperluan mandi , sementara yang 15 liter merupkan keperluan untuk minum dan selebihnya untuk keperluan yang lainnya. Jadi kita memang sangat bergantung terhadap air. Kita tidak bisa hidup tanpa air. Melihat kebutuhan air minum yang cukup tinggi perkapitanya yaitu sekitar 15 – 16 liter perhari maka dengan adanya air minum kemasan memberikan cara yang praktis dalam konsumsi air minum. Banyak air minum kemasan sekarang ini yang diproduksi dalam bentuk air mineral. Produksi yang dilakukan diharapkan mampu memenuhi kebutuhan lebih praktis. Jadi tidak perlu lagi kita memasak air untuk keperluan minum kita. Apalagi dengan adanya kemasan galon. Kita bisa mengisi ulang lagi galon air minum di tempat-tempat pengisian air minum. Kebutuhan air minum akan sedikit terbantu dengan adanya tempat pengisian air minum yang ada banyak sekarang.

Yang menjadi kekhawatiran bersama sesama pengguna jasa isi ulang air minum adalah kualitas air minum isi ulang apa sudah memenuhi standar kelayakan konsumsi bagi kita. Air minum dari isi ulang biasanya didatangkan dari mata air pegunungan yang difiltrasi dan disalurkan ke agen-agen isi ulang air minum. Masyarakat menjadi khawatir akan kondisi alam sekarang ini apa memungkinkan kondisi air yang ada di lingkungan masih benar-benar murni tidak tercemar oleh zat-zat kontaminasi berbahaya. Ditambah lagi kekhawatiran juga akan mesin yang dipakai untuk filtrasi air isi ulang apa sudah bisa menyaring berbagai zat pencemar berbahaya dan juga bisa mematikan mikroorganisme yang ada di air tersebut. Bahkan ada sekarang ini ada oknum curang yang tanpa memfilter air yang digunakan untuk isi ulang . Tentunya sangat membahayakan kondisi badan kita jika  kecurangan ini banyak terjadi dan dibiarkan begitu saja. Oleh karenanya kita perlu waspada dalam menggunakan air minum kemasan apalagi yang isi ulang

Mencari alternatif menaikan nilai jual komoditi singkong

Singkong merupakan salah satu tanaman pangan yang kaya akan kandungan karbohidrat selain padi. Singkong banyak digunakan sebagai pemenuh kebutuhan pokok sebagai pengganti nasi . Persebaran tanaman singkong hampir merata di seluruh Indonesia. Persebarannya yang cukup merata tidak membuat nilai jualnya menjadi naik. Harga singkong terbilang sangat murah dikalangan petani dengan kisaran rata-rata Rp.1.000, – 2.000 masih jauh dari kata layak untuk kesejahteraan petani singkong. Bahkan kadang nilai jualnya bisa turun drastis sekitar Rp.500,- . Oleh karenanya tanaman ini biasanya hanya di tanam pada musiman tertentu saja sebagai tanaman sayur atau hanya untuk sekedar pagar pekarangan. Tanaman singkong sering dimanfaatkan hanya untuk diambil daunnya sebagai sayur. Memang kalau untuk daun singkong bisa memberi manfaat baik itu untuk konsumsi pribadi dan untuk dijual tidak membutuhkan waktu yang cukup lama. Lain halnya untuk mendapatkan umbi singkongnya diperlukan waktu yang cukup lama berbulan-bulan. Dan ketika dijual, harganya tidak sebanding dengan lamanya dari mulai tanam sampai panen.

Untuk itu agar singkong lebih memiliki nilai ekonomis yang cukup tinggi sebaiknya singkong jangan hanya dikembangkan  untuk bahan baku saja. Singkong bisa dijual dalam bentuk yang bermacam-macam . Kita bisa mengolahnya menjadi makanan-makanan yang lezat dan beraneka macam. Dimulai dari olahn yang sederhana seperti pembuatan gethuk, tape, kue jajan pasar dan lain sebagainya. Dari singkong kita juga bisa membuat sajian cemilan yang gurih dalam bentuk keripik. Namun untuk menaikan nilai jualnya kita bisa mencoba memberi rasa yang bervariasi dan bisa mengikuti selera saat ini. Dan yang terpenting kita harus memberikan kemasan yang menarik bisa para konsumen tertarik untuk membelinya.Pemanfaatan singkong selain yang ada di atas kita juga bisa memberi terobosan baru dengan membuat bioetanol menggunakan bahan dasar singkong. Namun dalam pembuatannya boleh dikatakan memerlukan biaya yang cukup tinggi. Memang sebanding sich dengan nilai jualnya juga lumayan tinggi. Jadi memang perlu kreatifitas dan inovasi kita  untuk bisa menaikan lagi nilai jual singkong lebih tinggi lagi

Kelapa sebagai faktor penyakit jantung mitos atau fakta

Penyebab penyakit jantung adalah dikarenakan lemak yang berlebih merupakan sautu kebenaran yang sudah terbukti. Informasi seperti sudah banyak kita dapatkan semenjak kita duduk di bangku sekolah ketika kita mempelajari pelajaran biologi atau juga kimia. Lemak menjadi suatu penyebab utama seseorang mengalami sakit jantung. Namun untuk argumen yang mengatakan bahwa buah kelapa berpengaruh besar juga terhadap  penyakit jantung itu yang perlu diselidiki lagi kebenarannya. Pendapat yang menyatakan olahan makanan yang banyak menggunakan kelapa dalam bentuk santan dan minyak dikatakan merupakan sumber penyakit terutama jantung.

Sebelum berlanjut pada benar tidaknya kelapa sebagai faktor penyakit jantung ada baiknya kita pelajari dulu mengenai kelapa itu sendiri. Kelapa seperti yang kita ketahui dagingnya yang segar mengandung 33 % minyak. Ternyata dengan menambahkan kelapa terhadap makanan yang kita masak bisa memberikan pengaruh terhadap panjangnya umur kita.  Kelapa memiliki kandungan serat yang cukup tinggi. Kandungan serat yang dimiliki oleh kelapa 3-4 kali lipat serat yang dimiliki oleh buah dan sayuran. Selain kaya akan kandungan serat, kelapa juga memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi. Kandungan protein kelapa sama banyaknya dengan kandungan protein dalam kacang hijau dan wortel serta sayur-sayuran lainnya. Mineral-mineral lain yang penting juga banyak dimiliki oleh kelapa seperti besi, fosfor,megnesium dan lainnya. Berkaitan dengan kesehatan jantung yang banyak orang berpendapat bahwa penyakit jantung banyak disebabkan karena konsumsi olahan kelapa ternyata salah. Justru sebaliknya, resiko penyakit jantung bisa diminimalisir dengan kita menggunakan minyak kelapa sehari-hari ketimbang dengan menggunakan minyak sayur. Yang menjadi catatan minyak kelapa ini murni pengolahannya. Dari hasil penelitian terhadap suatu masyarakat di suatu pulau. Masyarakat kepulauan selalu menggunakan olahan makanan dengan menggunakan minyak kelapa murni kondisi kesehatannya justru  lebih baik daripada kebanyakan masyarakat yang menggunakan minyak goreng umumnya. Beda ketika kita selalu menggunakan minyak goreng secara berulang-ulang akan sangat berbahaya karena asam lemak tak jenuh dan radikal bebas yang ditimbulkannya. Jadi anggapan kelapa sebagai faktor penyakit jantung masih bisa terbantahkan.

Cara pembuatan Bioetanol secara sederhana dari singkong

Perlu terobosan baru bagi para petani agar jangan mau menjual murah komoditi yang ia hasilkan dengan membuat berbagai olahan yang terbuat dari singkong. Petani bisa membuat usaha produksi olahan makanan , kue , cemilan dan masih banyak lainnya. Berbagai olahan makanan memang bisa dibuat dengan menggunakan bahan dasar singkong. Namun untuk inovasi baru singkong juga bisa dikembangkan menjadi bioetanol yang memiliki nilai jual yang lebih tinggi ketimbang singkong hanya dijual sebagai bahan baku saja. Sebenarnya diperlukan suatu modal yang cukup besar memang untuk mengembangkan perusahaan yang mengolah singkong menjadi Bioetanol. Akan tetapi para petani singkong bisa mencoba cara yang cukup sederhana  untuk bisa membuat bioetanol sebanyak 10 liter. Nah bagaimana caranya bisa membuat bioetanol yang cukup simple bisa kita ikuti beberapa langkah berikut :

  • Pertama yang dilakukan adalah dengan mengupas sekitar 125 kg singkong dan kemudian cacah kecil-kecil.
  • Selanjutnya keringkan singkong yang sudah kita cacah dengan cara dijemur hingga kadar air yang ada berkisar 16 % atau buat menjadi gaplek.
  • Masukan 25 kg gaplek yang sudah kering ke dalam tangki stainless berkapasitas sekitar 120 liter dan tambahkan airhingga volumenya menjadi 100 liter, panaskan hingga berkisar sekitar 100 derajat celcius selama setengah jam . Jangan lupa untuk mengaduk-aduk hingga menjadi kental seperti bubur.
  • Dinginkan bubur gaplek yang telah dipanaskan kemudian masukan ke dalam tangki sakarifikasi (pengolahan pati menjadi glukosa). Setelah kondisi dingin kita bisa menambahkan ragi atau cendawan Aspergilus sekitar 10 liter untuk menguraikan bubur pati singkong
  • Setelah berjalan 2 jam kemudian bubur gaplek akan membentuk 2 lapisam yaitu lapisan air dan endapan gula. Gula yang berasal dari pati singkong tersebut bisa diaduk kembali dan dimasukan ke dalam tangki fermentasi.
  • Tutup tangki secara rapat untuk mengurangi kontaminasi dan Sacharomyces bisa bekerja mengurai glukosa secara optimal. Fermentasi yang dilakukan oleh Sacharomyces merupakan anaerob tanpa membutuhkan oksigen. Diamkan selama kurang lebih 2 hari. Setelah 2 hari akan menghasilkan 3 lapisan yang terdiri dari lapisan protein, air dan etanol. Namun untuk mendapatkkan kemurnian etanol tersebut kita dapat memisahkannya dengan melakukan penyulingan kembali hingga didapatkan kandungan etanol 95%.

Cara ekstrasi kemiri secara sederhana

Kemiri memang salah satu bumbu masakan yang sering digunakan di dapur. Bumbu kemiri menambah lezat saja olahan masakan yang dibuat. Kemiri tidak hanya digunakan sebagai bumbu masakan thok. Akan tetapi kemiri bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan yang lain juga. Kemiri bisa digunakan dalam kosmetik seperti pada perawatan kecantikan rambut, penebalan bulu alis dan lain sebagainya. Untuk memanfaatkannya kita perlu menjadikan ekstrak kemiri supaya lebih simple. Nah bagaimana cara membuatnya, cukup sederhana dan ikuti langkah berikut. Namun sebelum menjalankan langkah berikut sebaiknya kita lakukan persiapan bahan-bahannya yang dibutuhkan seperti biji kemiri 250 gram dengan air kurang lebih satu baskom

  • Langkah pertama yang dilakukan adalah melakukan pemblenderan pada biji kemiri. Sebelumnya kita dapat mencuci terlebih dahulu kemiri yang akan diblender.Biji kemiri yang disediakan kita campurkan dengan air secukupnya. Kemudian giling dengan blender sampai benar-benar halus dan berbentuk cairan kental. Pastikan kemiri benar-benar halus untuk mempermudah proses penyaringan.
  • Langkah selanjutnya setelah dilakukan pemblenderan biji kemiri yang sudah tercampur lembut dengan air kita saring. Proses penyaringannya seperti proses memeras kelapa . Hasil blenderan kita saring sampai air tidak lagi mengental
  • Setelah proses penyaringan selesai akan didapatkan santan kemiri yang sudah terpisah dari ampasnya. Setelah menjadi santan kita didihkan santan dengan cara seperti merebusnya. Dalam mendidihkanya kita harus selalu mengaduknya. Dibutuhkan kesabaran karena membutuhkan waktu yang cukup lama untuk disisahkan putih-putihnya. Kontrol kestabilan api yang digunakan untuk mendidihkannya.
  • Minyak kemiri dikatakan matang apabila sudah menghasilkan kerak berwarna coklat pekat
  • Selanjutnya untuk memisahkan minyak dengan keraknya kita saring menggunakan kain sama persis memeras santan kelapa hingga didapatkan minyak yang bersih dari ampasnya. Diamkan beberapa lama untuk mendinginkan minyak kemiri. Setelah minyak sudah tidak panas siapkan botol untuk mengemasnya dan sudah bisa di simpan selama belum digunakan.

Simple bukan untuk membuat ekstrak kemiri secara sederhana namun hasilnya penuh manfaat.

Butuh bantuan! Klik disini

Kami siap membantu anda sekarang! Tim Specialist kami siap berdiskusi via Chat WA apabila sedang online, jika jaringan sedang sibuk segera kirim email ke: [email protected] untuk mendapatkan respon cepat via help desk..

Account Executive

Mei Dwi - Head Office

Online

Account Executive

Umu Hanifatul - Head Office

Online

Account Executive

Eva Arlinda - Head Office

Online

Account Executive

Andini Eryani - Head Office

Online

Mei Dwi - Head OfficeAccount Executive

Apa kabar bp/ibu, ada yg bisa saya bantu? 00.00

Umu Hanifatul - Head OfficeAccount Executive

Apa kabar bp/ibu, ada yg bisa saya bantu? 00.00

Eva Arlinda - Head OfficeAccount Executive

Apa kabar bp/ibu, ada yg bisa saya bantu? 00.00

Andini Eryani - Head OfficeAccount Executive

Apakah ada yang saya bisa bantu bapak/ibu? 00.00